CIREBON – Berangkat dari keresahan ibu hamil yang ingin tetap menjaga kesehatan kulit dengan skincare yang aman terhadap perkembangan si buah hati, dokter kandungan di Kota Cirebon memproduksi skincare yang aman bagi ibu hamil dan menyusui, produk tersebut yakni Ninemonths.
Di The Luxton Hotel Cirebon, Sabtu (28/10/2023), produk tersebut di-launching dengan dimeriahkan oleh penyanyi papan atas, Judika dan dihadiri 150 undangan. Turut hadir pula Miss Universe Indonesia
Jawa Barat 2023, Muthia Frachman.
Owner Ninemonths, dr. Yasmin Dermawan, Sp.OG mengungkapkan latar belakang hadirnya Ninemonths. Menurutnya, berawal dari banyak keluhan mengenai problematika kulit pada ibu hamil maupun menyusui ditambah adanya kebingungan soal keamanan penggunaan skincare selama kehamilan.
“Maka tercetuslah ide untuk memproduksi skincare ini,” ungkap dokter yang juga pemilik RSIA Cahaya Bunda Cirebon tersebut.
Dikatakannya lebih lanjut, Ninemonths adalah sebuah skincare berkualitas dengan formulasi khusus yang mengedepankan keamanannya untuk ibu hamil maupun menyusui.
“Sehingga skincare ini aman dan bisa digunakan saat tidak hamil maupun saat hamil. Bahan baku skincare Ninemonths dipilih yang berkualitas, berasal dari Eropa dan Korea,” jelasnya.
DokYas, biasa ia disapa menjelaskan, produk Ninemonths yang diluncurkan antara lain, Serum, Day Cream, Night Cream, Micellar Water, Sunscreen Cream, Facial Wash dan Firming Lotion (anti stretchmark).
Menurut DokYas, skincare ini dijual online maupun offline, ada di marketplace dan untuk tokonya tersedia di Cafe Kopi Bunda, RSIA Cahaya Bunda.
“Ada promo launching yang menarik dan akan berakhir 30 November 2023. Diskon sebesar 10 persen utk pembelian 1 paket perawatan. Diskon 5 persen kalau beli satuan,” katanya.
“Semoga skincare Ninemonths bisa menjadi pilihan utk menemani wanita dalam melewati semua fase kehidupannya,” tandas dr Yasmin.*(Hasan Hidayat)