CIREBON – Cordela Hotel Cirebon memberikan santunan kepada 25 anak yatim yang dilakukan di Lobby Hotel Cordela Hotel Cirebon.
Manager Cordela Hotel Cirebon, Selvian M Theresia mengatakan, santunan tersebut sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat.
“Kami melakukan santunan terhadap 25 anak yatim yang berasal dari warga kelurahan Pekiringan Kota Cirebon,” katanya, Rabu (3/4/2024).
Dirinya melanjutkan, pihaknya sangat bersyukur bisa melakukan santunan dalam rangka corporate social responsibility (CSR).
“Alhamdulillah dalam bulan suci Ramadhan ini, kami dapat berbagi dengan anak-anak yatim beserta seluruh staff Management Cordela Hotel Cirebon,” lanjutnya.
Ia berharap, dengan adanya santunan tersebut dapat sedikit membantu masyarakat Kota Cirebon.
“Semoga apa yang kami lakukan dapat memotivasi teman-teman yang lain untuk berlomba-lomba dalam menuju kebaikan di bulan yang penuh berkah ini. Acara ini pun, dapat menumbuhkan rasa kebersamaan Team Cordela Hotel Cirebon,” tutupnya.***