BisnisCirebon

Berkat My Pertamina, tak Khawatir Kehabisan Bensin Saat Berkendara

5966
×

Berkat My Pertamina, tak Khawatir Kehabisan Bensin Saat Berkendara

Sebarkan artikel ini

Mudah Dalam Genggaman. Dapatkan Diskon, Point dan Rewardnya

Scroll Untuk Lanjut Baca
Scroll Untuk Lanjut Baca

Pandemi Corona virus disease 2019 (Covid-19) yang telah melanda seluruh penjuru dunia empat tahun silam, nampaknya mengubah perilaku dan kebiasaan manusia. Saat itu, nyaris semua aktivitas dilakukan secara daring (dalam jaringan/online). Berbagai aktivitas yang dilakukan secara daring itu menandakan bahwa transformasi digital adalah sebuah keniscayaan. 

Nur Via Pahlawanita, Cirebon

Pendemi Covid-19 membawa perubahan cepat hampir disemua aspek kehidupan. Hal ini terjadi karena semakin banyak masyarakat beralih menggunakan gadget sabagai alat tekhnologi masa kini. Perubahan pada masyarakat tersebut memberikan dampak pada perkembangan perekonomian dengan mempercepat transformasinya secara digital.

Seperti halnya digitalisasi layanan produk Pertamina pada aplikasi My Pertamina. Hadirnya My Pertamina memberikan kemudahan bagi konsumen guna membeli produk-produk Pertamina dengan cara pembayaran non tunai (cashless payment). Melalui aplikasi ini, konsumen mendapat beragam keuntungan seperti kemudahan dan kepraktisan dalam pembayaran non tunai, lalu akses mengetahui layanan SPBU terdekat, meraih diskon, point reward dengan berbagai benefit (keuntungan), hingga pembelian BBM- LPG dan lain-lain.

My Pertamina merupakan wujud transformasi dengan fitur paripurna sebagai solusi kebutuhan konsumen maupun pelanggan. Hadirnya My Pertamina ini turut dirasakan manfaatnya oleh pelanggan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), Sepdiyono (35). 

Dikatakannya, setelah ia rutin mengisi BBM lewat My Pertamina pihaknya mendapatkan point reward. Point-point yang dikumpulkannya tersebut guna ditukar dengan kaos jersey kesayangannya. 

“Alhamdulillah, isi bensin dari My Pertamina dapat point. Sebelumnya point sudah pernah saya tukar dengan hadiah, sekarang mau ngumpulin lagi, rencananya kalau point sudah terkumpul mau saya tukar dengan jersey,” ungkap warga Sumber- Cirebon, kepada Dialog Indonesia, Kemarin (5/10/2024).

Keuntungan lain dari aplikasi My Pertamina, ujarnya, ialah dapat mengetahui layanan SPBU terdekat. Dikatakannya, kehabisan bensin di jalan, hal yang sering dialami oleh para pengendara baik roda dua ataupun roda empat. Kejadian ini bisa terjadi karena berbagai faktor, mulai dari lupa mengisi bensin, jarak yang terlalu jauh dari stasiun pengisian BBM, dan sebagainya. Hal itu bukan hanya menyebabkan ketidaknyamanan dan keterlambatan, namun kehabisan bensin kerap kali menimbulkan resiko yang membahayakan keselamatan pengendara dan penumpang. 

Dengan hadirnya My Pertamina, kini kegelisahan tersebut sudah tidak pernah dialaminya lagi. Saat melakukan perjalanan jauh dan indikator bensin mengarahkan untuk segera melakukan pengisian bbm maka ia pun langsung membuka aplikasi My Pertamina untuk mengetahui letak SPBU terdekat.

“Dipertengahan jalan, terus tiba-tiba idikator bensin sudah tinggal 1 bar atau bahkan hampir habis. Saya langsung tancap gas cek my Pertamina untuk mengetahui posisi dimana pom bensin terdekat,” tuturnya.

Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Eko Kristiawan menyampaikan, guna meningkatkan efisiensi, keamanan dan kenyamanan transaksi pembayaran, PT Pertamina (Persero) memperluas layanan transaksi pembayaran melalui metode non tunai melalui penyediaan kanal pembayaran Electronic Data Capture (EDC) kartu kredit/debit, maupun melalui aplikasi MyPertamina.

Saat Covdd-19 hingga sekarang, pihaknya mencatat total nilai transaksi non tunai meningkat signifikan dibandingkan total nilai transaksi non tunai sebelum Covid-19.

“Kami turut mengapresiasi masyarakat yang mulai beralih bertransaksi dengan metode non tunai di SPBU. Semoga masyarakat dapat terus merasakan efisiensi, keamanan dan kenyamanan bertransaksi melalui My Pertamina. Saat ini di My Pertamina sudah banyak fitur atau produk yang bisa kita pilih sesuai kebutuhan,” jelas Eko.***(via)

TiketFest