Scroll untuk baca artikel
BeritaCirebon

Perbaiki Kaca Mobil saat Menyetir, Minibus Tabrak Pembatas Jalan di Kedawung Cirebon

271
×

Perbaiki Kaca Mobil saat Menyetir, Minibus Tabrak Pembatas Jalan di Kedawung Cirebon

Sebarkan artikel ini

CIREBON – Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Ir. Djuanda Kecamatan Kedawung Kabupaten Cirebon, Selasa (9/4/2024). 

Kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 09.30 WIB yang melibatkan satu unit mobil minibus yang membawa sepasang suami istri asal Desa Gempol Kecamatan Gempol Kabupaten Cirebon.

Kapospam Kedawung AKP Ahmad Nasori mengatakan, minibus tersebut melaju dari arah Jakarta dengan tujuan Kuningan Jawa Barat.

“Dikarenakan cuaca sedang hujan, pengemudi memperbaiki kaca jendela mobil yang susah untuk ditutup sambil menyetir,” katanya. 

Dirinya melanjutkan, saat sedang memperbaiki jendela tersebut tiba-tiba mobil oleng lalu menabrak pembatas jalan.

“Tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut, hanya istri dari pengemudi yang mengalami luka ringan di kening, dan sudah ditangani di Pospam Kedawung,” lanjutnya.***(Sakti)

TiketFest